Download PDF Formasi CPNS Kemenag 2024

Download PDF Formasi CPNS Kemenag 2024 – Bagi kalian yang gagal seleksi CPNS pada tahun lalu, kini saatnya untuk mencoba keberuntungan lagi. Pemerintah baru saja membuka pendaftaran berbagai formasi CPNS pada 20 agustus 2024.

Tidak jauh berbeda dengan tahun tahun sebelumnya, rekrutmen kali ini juga menggunakan CAT secara nasional. Dengan menggunakan sistem tersebut tentunya diharapkan bisa berjalan secara transparan dan akuntabel. Apalagi dengna adanya teknologi pengenalan wajah yang menekan potensi kecurangan.

PDF FORMASI CPNS KEMENAG 2024

Salah satu lembaga yang memiliki formasi banyak adalah Kementrian Agama atau kemenag. Mengutip informasi di laman resmi kemenag, Formasi CPNS Kemenag 2024 mencapai 110.553 yang terdiri dari 20.772 formasi CPNS dan 89.781 formasi PPPK.

Lebih detailnya lagi, formasi CPNS tersebut terdiri dari 6.992 formasi guru dan 13.780 tenaga teknis. Sekitar 10% dari total formasi CASN ini nantinya diperuntukan untuk bekerja di IKN. Kemudian ada juga formasi khusus putra putri papua dan putra putri kalimantan timur.

Download PDF Formasi CPNS Kemenag 2024

Untuk saat ini para pelamar memang masih terkendala untuk mengecek formasi di laman sscasn.bkn.go.id lantaran data belum diverifikasi. Namun sebagai gantinya,kamu bisa cek melalui file PDF SK Formasi CPNS kemenag yang sudah dirilis. Silahkan bisa download melalui link berikut:

Nama File:Formasi CPNS Kemenag 2024
Format:PDF
Link:Download

Syarat CPNS Kemenag

Berikut beberapa persyaratan yang diberlakukan:

  1. Usia minimal18 tahun dan paling tinggi 35 tahun
  2. Tidak pernah dipidana/ dipenjara
  3. Tidak pernah diberhentikan dari pegawai maupun PNS.
  4. Tidak berkedudukan sebagai PNS,TNI maupun Polisi
  5. Tidakmenajdi pengurus dan anggota parpol
  6. Memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai
  7. Memiliki kompetensi sesuai yang dipersyaratkan
  8. Sehat jasmani dan rohani
  9. Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah NKRI

Cara Daftar CPNS 2024

  1. Daftar akun di sscasn.bkn.go.id
  2. Mengisi data yang dibutuhkan
  3. Buat password akun
  4. Uploud foto KTP maksimal 200kb dan swafoto
  5. Pilih jenis seleksi (CPNS)
  6. Pilih formasi
  7. Uploud dokumen yang diminta
  8. Cetak kartu pendaftaran

Berkas Berkas Yang Perlu Disiapkan Untuk Pendaftaran

Nah berikut ini berbagai dokumen yang harus kamu siapkan untuk mendaftar CPNS di kementrian agama tahun 2024 ini.

  • scan surat lamaran
  • scan surat pernyataan
  • Screen Shoot hasil akreditasi program studi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT)
  • scan pasfoto berlatar belakang merah
  • scan swafoto
  • scan KTP
  • scan akta kelahiran
  • scan ijazah
  • scan transkrip nilai
  • scan surat penugasan guru (untuk THK-2)

Nah itulah tadi PDF CPNS Kemenag 2024 yang bisa kamu unduh. Silahkan download dan cek formasi apa saja yang cocok dengan kualifikasi kamu.

Tanggapan

0/ 5. dari 0 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Leave a Comment