Cara Mengatasi Fastboot HP Xiaomi Dengan Mudah

Cara Mengatasi Fastboot HP Xiaomi – Ponsel xiaomi bisa dikatakan ponsel sejuta umat, khususnya di Indonesia. Mulai dari segmen low end, menengah hingga highand produsen asal Tiongkok tersebut laris manis dipasaran. Dalam penggunaanya, tak sedikit juga customer yang mengalami beberapa kendala.

Salah satu masalah yang dihadapi adalah Fastboot Hp xiaomi.Saat Hp dalam kondisi mati kemudian dihidupkan, tiba tiba hanya muncul logo android yang sedang melakukan perbaikan serta tulisan fastboot di layar.

Jangan panik dulu, karena itu bukanlah sesuatu masalah yang serius. Pada dasarnya, fungsi fastboot xiaomi sendiri adalah untuk perbaikan sistem seperti pemasangan software tertentu. Namun terkadang, ponsel masuk ke mode tersebut tanpa sengaja. Lantas bagaimana cara keluar dari Fastboot Hp Xiaomi tersebut? Berikut sudah kami berikan penjelasan beserta tutorial selengkapnya.

Apa Itu Fastboot di HP Xiaomi?

Fastboot adalah sebuah mode atau protokol yang digunakan pada perangkat Xiaomi dan ponsel Android lainnya. Mode ini memungkinkan pengguna untuk mengakses alat pemulihan dan memanipulasi sistem file perangkat mereka. Fastboot adalah salah satu alat penting bagi pengguna yang ingin menginstal firmware kustom, mengatasi masalah perangkat, atau melakukan pembaruan sistem.

Mengatasi fastboot hp xiaomi

Fastboot memungkinkan pengguna untuk mem-flash ulang partisi perangkat mereka. Ini berguna ketika Anda ingin menginstal custom ROM, pemulihan kustom, atau memperbaiki sistem yang rusak.

Oleh karena itu, mode ini menjadi alat yang sangat berguna bagi pengguna lanjutan yang ingin melakukan perubahan mendalam pada perangkat Xiaomi mereka. Namun, pengguna harus berhati-hati, karena tindakan yang salah dalam mode ini dapat mengakibatkan masalah pada perangkat.

Penyebab Hp Xiaomi Masuk Mode Fastboot?

Apakah fastboot ini berbahaya?sebenarnya tidak, karena ini sejatinya fitur yang dimiliki oleh HP Xiaomi yang mana merupakan mode recovery. Hanya saja, terkadang masuk ke mode tersebut tanpa sengaja.

Oleh karena itu jika HP kalian normal normal saja, maka mode ini tentu tidak dibutuhkan. Terlebih mode ini hanya untuk mereka yang sudah expert, bukan yang masih awam dengan pemrogaman android. Lantas apa sih sebenarnya penyebabnya?

Tombol Volume Tertekan

Mungkin ini yang menjadi penyebab paling banyak hp xiaomi mengalami fastboot. Ketika HP dalam kondisi mati lalu kemudian dinyalakan, dan pada saat dinyalakan tombol volume bawah dalam kondisi tertekan maka ponsel akan masuk ke mode fastboot.

Entah itu tertekan oleh jari tanpa sengaja, atau justru tombolnya yang rusak sehingga posisinya menekan terus. Untuk itu silahkan dicek tombol Volume (-) masing masing apakah normal atau tidak.

Masalah Charging

Penyebab umum lainya adalah charging yang tidak optimal.Misalnya listrik yang tidak stabil atau, charger yang rusak/ tidak sesuai. Hal tersebut juga menyebabkan hp xiaomi tiba tiba fastboot.

Firmware Error

Penyebab terakhir yang sering terjadi adalah karena bug pada firmware. Yang mana firmware tersebut tidak bisa dimuat dengan sempurna. Contoh kasusnya misalnya ketika kamu update firmware tapi belum selesai 100% tapi baterai drop, nah ini bisa menyebabkan fastboot.

Cara Mengatasi Fastboot Hp Xiaomi

Sekilas mungkin kamu akan mengira HP kalian rusak. Pasalnya di layar hanya terlihat robot hijau yang sedang diperbaiki, serta tulisan fastboot. Lantas bagaimana cara keluar dari fastboot hp xiaomi? Berikut beberapa diantaranya:

Tekan Tombol Power

via ss kadek gadget
via ss kadek gadget
  • Ketika layar HP hanya menampilan robot hijau yang sedang diperbaiki, silahkan tekan dan tahan tombol power
  • HP akan melakukan restart, tunggu prosesnya
  • Saat Logo MI muncul, baru lepaskan tombolnya
  • Hp akan loading dan masuk ke mode normal lagi.

Masuk Ke Mode Recovery

mengatasi hp xiaomi fastboot via yt kadek gadget
mengatasi hp xiaomi fastboot via yt kadek gadget
  • Tekan dan tahan tombol volume (+) sampai masuk mode recovery
  • Diamkan HP 4-5 menit
  • Setelah itu hp akan restart sendiri dan kembali normal

Lepas Baterai

Untuk cari ini hanya bisa dilakukan pada beberapa tipe hp xiaomi saja, sebab tidak semua bisa dilepas baterainya. Jika hp kamu masih memiliki baterai tipe removable, nah bisa gunakan cara ini.

Lepaskan baterai, lalu pasang kembali beberapa saat kemudian. Setelah itu dari hp yang masih dalam keadaan mati, tekan tombol power ampai nyala.

Menggunakan Komputer

Selain memerlukan komputer, cara terakhir ini juga memerlukan beberapa peralatan seperti kabel USB serta driver ADB fastboot yang bisa kamu download di internet.

  • Pertama tama extrak dulu file ADB fastboot
  • Masuk ke folder fastboot, lalu sambungkan HP xiaomi ke komputer/laptop
  • Silahkan klik kanan pada ADB fastboot lalu pilih open command windows here
  • Di command prompt (CMD), ketik fastboot devices lalu enter.
  • Setelah itu ketikan fastboot reboot, enter
  • Tunggu saja HP akan restart.

FAQ

  1. Pertanyaan: Apa Fungsi Fastboot?
    Jawaban: Untuk mode perbaikan yang mana bisa menginstal firmware, ataupun sofware lainya.
  2. Pertanyaan: Apakah Fastboot Xiaomi Berbahaya?
    Jawaban: Tidak, karena ini adalah fitur bawaan xiaomi
  3. Pertanyaan: Mengapa HP Xiaomi saya fastboot berulang?
    Jawaban: hal tersebut kemungkinan disebabkan hp xiaomi mengalami bootloop.
  4. Pertanyaan: Apakah saat fastboot, data HP hilang
    Jawaban: Tidak

Jadi, Fastboot adalah alat yang memungkinkan pengguna untuk mengelola sistem file perangkat Xiaomi mereka, dan pemahaman yang baik tentang mode ini dapat membantu pengguna mengatasi masalah dan memodifikasi perangkat sesuai keinginan mereka.

Tanggapan

0/ 5. dari 0 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Leave a Comment