Download Soal PPPK Teknis Guru 2023 PDF Dan Jawabanya

Soal PPPK Teknis Guru 2023 PDF – Sama seperti halnya tes CPNS, kalian yang melamar PPPK juga akan mengikuti tes kompetensi. Namun bedanya tes PPPK ini hanya ada 2 seleksi yakni seleksi administrasi dan juga seleksi kompetensi. Selain itu tentunya harus memenuhi syarat minimal 2 tahun bekerja pada bidang yang dilamar.

Salah satu lowongan PPPK 2023 yang memiliki banyak peserta adalah PPPK teknis Guru baik itu guru SD, Paud, SMP maupun SMA. Setelah dipastikan lolos administrasi maka sudah seharusnya mempersiapkan untuk tes kompetensi. Dengan mempelajari materi tes dan beberapa contoh soal pppk guru, tentnya membantumu semakin siap menghadapi tes.

download soal pppk guru pdf

Untuk itu, kali ini kami akan memberikan contoh soal pppk teknis guru 2023 yang bisa dijadikan media pembelajaran dan juga persiapan tentunya. Dibawah sudah kami siapkan contoh contoh soal dalam format PDF yang bisa kamu unduh ke ponsel.

Materi Soal PPPK Teknis Guru 2023

Tes Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) telah menjadi salah satu jalur rekrutmen penting bagi para calon pegawai negeri sipil (PNS) di Indonesia. PPPK 2023 akan mengevaluasi tiga aspek kompetensi yakni teknis, manajerial, dan sosial kultural.

Kompetensi Teknis

Kompetensi teknis adalah dasar yang diperlukan bagi setiap pegawai negeri, terutama untuk jabatan tertentu yang membutuhkan keahlian khusus. Materi soal untuk kompetensi teknis mencakup pengetahuan, ketrampilan, serta sikap dan perilaku.

Materi pada kompetensi teknis ini mencakup pengetahuan yang spesifik terkait dengan bidang studi atau pekerjaan yang dituju. Misalnya, jika Anda mengambil tes untuk posisi guru, Anda harus siap dengan pengetahuan tentang kurikulum dan metode mengajar yang relevan. Jadi disesuaikan dengan setiap jabatan yang dilamar.

Kompetensi Manajerial

Kompetensi manajerial mencakup kemampuan untuk mengelola sumber daya, waktu, dan orang. Materi soal untuk kompetensi manajerial mencakup beberapa hal sebagai berikut:

  • Iintegritas
  • Kerjasama
  • Komunikasi
  • Orientasi pada hasil
  • Pelayanan publik
  • Pengembangan diri dan orang lain
  • Mengelola perubahan
  • Pengambilan keputusan.

Kompetensi ini menghadirkan 25 butir soal dengan skor 1-4 dan memiliki nilai ambang batas 130.

Kompetensi Sosial Kultural

Kompetensi sosial kultural melibatkan pemahaman dan keterampilan dalam berinteraksi dengan masyarakat dan lingkungan sosial dan budaya. Materi soal untuk kompetensi ini mungkin mencakup:

  • Kepekaan terhadap perbedaan budaya
  • Kemampuan berhubungan sosial
  • Kepekaan terhadap konflik
  • Empati.

Tersedia 20 butir soal dengan skor 1-5 dan juga memiliki nilai ambang batas 130.

Kompetensi Wawancara

Selain ketiga kompetensi diatas, nantinya peserta juga akan menghadapi tes wawancara yang berkaitan dengan integritas dan moralitas. Tes wawancara ini berlangsung selama 10 menit yang mana ada 10 pertanyaan yang harus kamu jawab.

Download Contoh Soal PPPK Teknis Guru 2023

Kali ini kami akan bagikan beberapa contoh soal PPPK guru 2023 yang bisa dijadikan panduan dan bahan untuk persiapan tes. Kami sediakan dalam format PDF agar bisa dengan mudah didownload ke smartphone dan dipelajari kapan saj dan dimana saja.

Adapun cara downloadnya cukup mudah, kunjungi linknya dan gunakan situs dekstop. Setelah itu login dengan akun google, save lalu tinggal download saja. Enjoy!

Nama file:Contoh Soal PPPK Guru 2023
Format:PDF
Link:Download Disini
contoh soal pppk teknis guru pdf
contoh soal pppk teknis guru pdf

Nilai Ambang Batas Tes PPPK Guru

Perlu diketahui, pada seleksi ini juga diterapkan sistem passing grade alias ambang batas. Untuk jabatan guru, nilai ambang batas pada kompetensi teknis berbeda beda. Berikut beberapa diantaranya:

  • Guru Agama Budha: 180
  • Guru Agama Hindu: 180
  • Guru Agama Islam: 180
  • Guru Agama Katolik: 180
  • Guru Agama Kristen: 180
  • Guru Kelas: 180
  • Guru Penjasorkes: 170
  • Guru Seni Budaya: 160
  • Guru Bahasa Inggris: 185
  • Guru Bimbingan Konseling: 160
  • Guru Matematika: 170
  • Guru Prakarya dan Kewirausahaan: 180
  • Guru Pendidikan Khusus: 180
  • Guru Bahasa Indonesia: 170
  • Guru PPKN: 185
  • Guru IPS: 175
  • Guru IPA: 180
  • Guru Bahasa Arab: 195
  • Guru Bahasa Jepang: 175
  • Guru Bahasa Jerman: 185
  • Guru Bahasa Mandarin: 205
  • Guru Bahasa Perancis: 165
  • Guru Biologi: 185
  • Guru Ekonomi: 190
  • Guru Fisika: 160
  • Guru Geografi: 180
  • Guru Kimia: 190
  • Guru Sejarah: 205
  • Guru Sosiologi: 195
  • Guru TIK: 175
  • Guru Antropologi: 150

Sementara itu untuk kompetensi manajerial dan sosio kultural nilai ambang batasnya adalah 130.

Demikian tadilah contoh Soal PPPK Teknis Guru yang bisa kalian download dan pelajari. Tes PPPK 2023 akan mengukur tiga kompetensi utama: teknis, manajerial, dan sosial kultural. Memahami materi soal untuk setiap kompetensi ini sangat penting untuk persiapan Anda. Dengan persiapan yang baik, Anda akan memiliki peluang yang lebih baik untuk berhasil dalam tes ini dan menjalani karier sebagai pegawai negeri dengan perjanjian kerja. Pastikan Anda juga terus memperbarui pengetahuan Anda dan berlatih dengan serius untuk meningkatkan peluang Anda meraih skor tinggi dalam tes PPPK 2023.

Tanggapan

3/ 5. dari 2 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Leave a Comment