Cara Mengisi Program Studi CPNS 2023 Di SSCASN BKN

Dengan cara mengisi atau memasukan program studi CPNS 2023 di laman SSCASN BKN maka kita bisa mencari formasi CPNS 2023 sesuai dengan kualifikasi pendidikan. Kamu bisa mencari formasi berdasarkan tingkat pendidikan SMA, DIII maupun S1.

BKN telah merilis jadwal pelaksanaan pendaftaran CPNS dan PPPK 2023. Jadwal yang semua dibuka 17 september, mengalami sedikit perubahan yakni diundur pada 20 september dan berlangsung sampai 9 oktober 2023.

mencari program studi SMA CPNS 2023
mencari program studi SMA CPNS 2023

Untuk pendaftaran dan juga melihat formasi CPNS 2023 yang tersedia, maka BKN telah membuka akses laman resmi yakni sscan.bkn.go.id. Melalui laman tersebut pelamar bisa membuat akun serta mengecek formasi CASN baik untuk CPNS ataupun PPPK.

Dalam hal ini setiap pelamar bisa memasukan program studi CPNS 2023 untuk melihat formasi berdasarkan kualifikasi pendidikan. Mulai dari SMA, MA, SMK, D2, D3, D4, S1 maupun S2. Ini tentunya memudahkan pelamar untuk mengetahui dan memilih instansi pemerintah yang ingin dilamar.

Apa Itu Program Studi di CPNS 2023?

Sebelum mendaftar CPNS 2023, penting untuk mengetahui formasi apa saja yang dibutuhkan oleh setiap instansi. Setelah tahu formasi yang dibutuhkan, tentunya juga perlu mendaftar sesuai dengan program studi atau latar belakang pendidikan yang sesuai.

Jadi program studi yang dimaksud disini adalah latar belakang pendidikan atau lulusan yang dimiliki. Misalnya untuk program studi CPNS SMA, maka bisa diikuti oleh pelamar dengan ijazah SMA atau sederajat.

Adapun program studi SMA ini meliputi berbagai jurusan atau bidang. Jadi kamu bisa mencari formasi secara lebih spesifik. Diantaranya:

  • SMA IPA
  • SMA IPS
  • SMK desain interior
  • SMK Agrobisnis
  • SMK konstruksi gedung
  • SMK Elektro

Cara Mengisi Program Studi CPNS 2023 SMA

Mungkin diantara kalian masih bingung, bagaimana cara mencari formasi CPNS 2023 berdasarkan program studi SMA di laman SSCASN BKN. Jika iya, silahkan ikuti panduan berikut:

  • Pertama tama buka laman sscasn.bkn.go.id
  • Scroll ke bawah
  • Pada kolom tingkat pendidikan silahkan pilih SLTA/SMA/MK/D-1
    pilih SLTA
  • Selanjutnya pada kolom cari program studi silahkan ketikan SMA atau SMK lalu spasi. Maka akan muncul beberapa pilihan seperti SMA IPA, SMA IPS, SMK Agribisnis, SMK elektro dll. Pilih yang sesuai
    cara mengisi program studi cpns 2023 sma
  • Untuk kolom instansi dan semua jenis pengadaan ini opsional, bisa kamu isi atau tidak. Kemudian klik cari
  • Maka akan ditampilkan berbagai formasi sesuai kriteria yang kamu isi tadi.

Formasi CPNS 2023 Untuk Lulusan SMA Sederajat

Berdasarkan informasi resmi yang diunggah di akun Tiktok Badan Kepegawaian Negara (BKN), tahun 2023 sebanyak 596 instansi membuka lowongan CPNS dan PPPK. Angka tersebut terbagi dalam 72 Kementerian dan Lembaga, 33 Pemerintah Provinsi, serta 491 Pemerintah Kota/Kabupaten.

Dalam total 572.299 formasi yang dibuka, terdiri dari 28.903 formasi CPNS dan 543.396 formasi PPPK. Ini adalah peluang emas bagi lulusan SMA/SMK/sederajat untuk memulai karier dalam layanan publik.

Inilah beberapa instansi yang membuka formasi CPNS dan PPPK untuk lulusan SMA-SMK:

Kejaksaan Republik Indonesia (RI)

Kejaksaan RI adalah salah satu instansi yang membuka lowongan formasi untuk lulusan SMA/SMK/sederajat. Bagi mereka yang bercita-cita menjadi bagian dari Kejaksaan, tahun ini ada kesempatan untuk mendaftar di CPNS dan PPPK Kejaksaan. Untuk tahun ini, Kejaksaan membuka 2 formasi untuk lulusan SMA/SMK/sederajat:

  • Pengelola Penanganan Perkara: Terdapat 2.142 formasi yang dibuka untuk lulusan SLTA atau setara. Tugas utama adalah melakukan kegiatan penyiapan bahan dan pengelolaan administrasi penanganan perkara di berbagai bidang hukum.
  • Penjaga Tahanan: Sebanyak 2.258 formasi dibuka untuk lulusan SLTA atau setara. Tugas utama adalah melakukan penjagaan, pembinaan, pengawalan, dan pengelolaan tahanan.

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham)

Kemenkumham membuka total 4.558 formasi tahun ini. Formasi tersebut terdiri dari 253 formasi tenaga kesehatan dan 4.305 formasi tenaga teknis. Bagi lulusan SMA, Kemenkumham menyediakan formasi untuk penjaga tahanan dan pemeriksa keimigrasian:

  • Penjaga Tahanan: Terdapat 3.876 formasi yang dibuka untuk lulusan SMA/SMK/sederajat.
  • Pemeriksa Keimigrasian: Sebanyak 95 formasi dibuka untuk lulusan SMA/SMK/sederajat.

Badan Intelijen Negara (BIN)

Badan Intelijen Negara (BIN) juga membuka formasi CPNS untuk lulusan SMA/SMK/sederajat. Berdasarkan Surat Keputusan MenPAN-RB Nomor 544 Tahun 2023, terdapat 1.000 formasi kebutuhan CPNS 2023 BIN dengan unit penempatan yang berbeda-beda. Bagi lulusan SMA, BIN membuka formasi untuk jabatan Asisten Penata Kelola Intelijen sejumlah total 77 alokasi CPNS.

Inilah kesempatan yang sangat menarik bagi lulusan SMA/SMK/sederajat untuk memulai karier dalam sektor pelayanan publik. Pastikan untuk terus memantau pengumuman resmi dan persyaratan pendaftaran agar dapat memanfaatkan peluang ini dengan baik. Karier CPNS bukan hanya menjadi pekerjaan, tetapi juga sebuah panggilan untuk berkontribusi dalam membangun bangsa.

Demikian tadilah cara mengisi program studi CPNS 2023 untuk mencari formasi berdasarkan kualifikasi pendidikan. Setelah hasil ditampilkan maka kamu juga bisa mencari berdasarkan unit instansi yang dibutuhkan. Pada kolom pencarian yang berada di pojok kanan atas kamu bisa ketikan yogyakarta atau daerah lain yang kamu inginkan. Gimana sudah paham kan sekarang?

Tanggapan

0/ 5. dari 0 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Leave a Comment