5 Download Nada Dering WA Al Hijrotu Sholawat Yang Viral

Nada Dering WA Al Hijrotu – Pastinya kalian juga menyadari, tiktok telah menjadi aplikasi paling populer saat ini. Bahkan tiktok acap kali melahirkan beragam trend baru yang kemudian diikuti secara masiv oleh para warganet. Mulai dari tantangan dance, video bucin, hingga trend musik.

Baru baru ini, sholawat menjadi sesuatu yang sedang digandrungi. Bahkan beberapa pengguna whatsapp banyak yang mengganti nada dering dengan musik musik sholawat.

nada dering wa al hijrotu
nada dering wa al hijrotu

Salah satunya adalah nada dering WA al Hijrotu yang viral di tiktok. Para warganet rame rame mengganti nada dering whatsapp menggunakan mp3 sholawat al hijrotu tersebut. Lantas dimana cara mendapatkan file mp3 tersebut? kali ini akan kami share beberapa versi yang bisa kamu unduh secara gratis.

Fakta Menarik Tentang Sholawat Al Hijrotu

Lagu shalawat Al hijrotu sedang populer dan viral di berbagai platform seperti tiktok. Lagu tersebut awalnya dinyanyikan oleh Mohamed Youssef , penyanyi asal mesir yang kerap membawakan lagu religi.

Mohamed youssef dikenal memiliki suara yang lembut dan merdu. Tak heran jika kemudian banyak yang menyukainya tatkala membawakan lagu al hijrotu. Bahkan kemudian yang menggunakanya untuk backsound konten video islami hingga digunakan sebagai nada dering WA.

Sebelumnya, lagu sholawat ini juga telah banyak musisi indonesia yang mencover. Sebut saja seperti Sabyan, Not Tujuh, Muhajir Lamkaruna, dll. Jika kalian juga menyukai lagu ini, simak juga beberapa fakta menarik berikut:

Hijrah Rasulullah SAW dari Mekkah ke Madinah

Makna lagu al hijratu adalah mengisahkan perjalanan hijrah Nabi Muhammad SAW dari mekkah ke madinah serta pengaruhnya dalam penyebaran agama islam. Kepindahan tersebut dilakukan pada tahun 622 m.

Hal itu dilakukan untuk menyelamatkan kaum muslimin dari berbagai penindasan kaum quraisy, serta melindungi dakwahislam setelah tiga belas tahun berdakwah di mekah.

Abu Bakar Ash-Shidiq: Pendamping Setia Rasulullah SAW

Dalam perjalanan hijrahnya, Nabi Muhammad SAW meminta sahabat terdekatnya, Abu Bakar Ash-Shidiq, untuk menemaninya. Abu Bakar merespons permintaan ini dengan tangisan bahagia. Kebahagiannya dipicu oleh keinginannya yang tulus untuk mengikuti seruan Allah dan Rasul-Nya untuk berhijrah ke Madinah.

Kesetiaan Abu Bakar terhadap Rasulullah tampak jelas saat ia menyediakan seekor unta sebagai kendaraan untuk Nabi dan melindunginya dari gigitan ular dan kalajengking. Ia juga memerintahkan putra-putranya untuk memantau pembicaraan kaum Quraisy dan membawakan perbekalan perjalanan hijrah. Abu Bakar Ash-Shidiq adalah salah satu sahabat yang pertama kali memeluk Islam dan dijamin masuk surga, menjadikannya sosok utama dalam sejarah Islam.

Ali bin Abi Thalib: Menggantikan Tidur Rasulullah

Malam sebelum hijrah ke Madinah, Rasulullah SAW meminta Ali bin Abi Thalib untuk menggantikannya tidur. Tujuannya adalah untuk mengelabui kaum kafir Quraisy yang berencana membunuh Rasulullah. Ali dengan tulus rela menyamar sebagai Nabi dalam tidurnya. Ketika Quraisy mengetahui bahwa orang yang tidur adalah Ali, rencana mereka untuk membunuh Rasulullah gagal total.

Ali bin Abi Thalib, selain sebagai sepupu dan menantu Rasulullah, dikenal sebagai sahabat yang berani, cerdas, dan dermawan. Dia bahkan telah memeluk Islam pada usia 10 tahun dan termasuk dalam kelompok 10 sahabat (Assabiqul Awwalun) yang dijamin masuk surga.

Asma binti Abu Bakar: Penyokong Setia di Malam Gelap

Fakta terakhir yang menarik dalam sholawat “Al-Hijratu” adalah peran seorang muslimah dan mujahidah bernama Asma binti Abu Bakar. Ketika Abu Bakar akan menemani Rasulullah hijrah dan bersembunyi di Gua Tsur, Asma diberikan amanah untuk membawa makanan dan minuman kepada keduanya. Dia tidak pergi sendirian, melainkan ditemani oleh saudaranya Abdullah bin Abu Bakar dan mantan budak ayahnya, Amir bin Fuhairah, di tengah malam yang gelap gulita.

Asma binti Abu Bakar adalah putri dari Abu Bakar Ash-Shidiq dan dikenal sebagai pemilik dua selendang (Dzatin Nithaqain). Namanya melekat karena dia menyobek selendangnya menjadi dua bagian untuk digunakan sebagai wadah tempat makanan Rasulullah SAW.

Download Nada Dering WA Al Hijrotu Yang Viral

Nah jika kalian tertarik untuk menggunakan al hijrotu sebagai nada dering WA, berikut ini sudah kami sediakan beberapa versi dari versi penyanyi aslinya hingga remix.

Cara Ganti Nada Dering Whatsapp

Setelah berhasil di download, selanjutnya tinggal di pasang di whatsapp. Caranya sangat mudah, berikut langkahnya:

  • Buka aplikasi whatsapp
  • Kemudian buka setting/ Pengaturan
  • Masuk ke menu pemberitahuan/ notification
  • Silahkan pilih yang mau diganti apakah pesan. grup atau panggilan
  • Pilih file mp3 yang sudah kalian download tadi
  • Selesai deh.

Nah demikian tadilah kelima nada dering WA al hijrotu yang lagi viral. Silahkan unduh dan gunakan secara bijak nada dering yang lagi viral ini. Jika ingin request nada dering lainya, silahkan bisa melalui kolom komentar dibawah ya.

Tanggapan

4.2/ 5. dari 6 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Leave a Comment